Alhamdulillah, gue beruntung tidak harus ikut PPDB Online kali ini. Ini adalah beberapa bencana yang berhasil gue hindari:
1) NEM anak-anak yang ikut super-super banget (NEM terendah SMAN 8 Jakarta sementara: 36,95 dan masih bisa naik lagi).
2) Servernya error mulu, nggak bisa dibuka. Giliran bisa dibuka, nggak bisa di-klik. Sama aja bohong.
3) Karena servernya error, waktu PPDB diundur. Pendaftaran baru ditutup tanggal 5 Juli. Kalaupun sudah benar, tetap diundur jadi 4 Juli. Bisa dibayangkan murid-murid dalam waktu beberapa jam aja stress takut namanya kedepak di SMA pilihan mereka. Bagaimana diundur 2 hari?
Jelas semua ini membuat murid-murid yang mengikuti PPDB jadi kesal. Bahkan anak-anak yang tidak ikut saja kesal.
Sabar & tetap berdoa untuk semua teman-temanku yang ikut PPDB Online. Allah selalu memberikan yang terbaik.. Semoga tahun depan sistem PPDB tidak seperti ini lagi. AMIN.
sangat kesal.......#PPDB2010KACAUBERKICAU
ReplyDelete